Kadiv Imigrasi Kanwil Kemenkumham NTB : HBI Ke 73 Menyongsong Imigrasi Baru untuk Indonesia Semakin Maju

    Kadiv Imigrasi Kanwil Kemenkumham NTB : HBI Ke 73 Menyongsong Imigrasi Baru untuk Indonesia Semakin Maju
    Kepala Devisi Imigrasi Kanwil Kemenkumham NTB Yan Wely Wiguna, (22/01/2023)

    Mataram NTB - Memperingati Hari lahirnya Imigrasi yang kerap di sebut Hari Bakti Imigrasi (HBI) yang ke 73 tahun 2023 banyak rangkaian kegiatan yang dilaksanakan oleh seluruh Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM di seluruh Indonesia termasuk Kemenkumham NTB.

    Rangkaian kegiatan menyambut hari lahir Imigrasi tersebut tentu bertujuan untuk memberi semangat dan motivasi kepada generasi penerus agar bagai mana Imigrasi semakin maju dan keberadaannya bagi masyarakat dan Bangsa semakin dapat dirasakan.

    Hal ini di sampaikan Kepala Devisi Imigrasi Kanwil Kemenkumham NTB Yan Wely Wiguna kepada wartawan media ini disela-sela kegiatan Fun Bike HBI ke 73 yang di selenggarakan di Kanwil Kemenkumham NTB, (22/01/2023).

    Sesuai dengan tema HBI 73 tahun 2023 "Imigrasi Baru untuk Indonesia semakin Maju" tentu kedepannya menjadi tanggung jawab bagi kita sebagai generasi untuk dapat mewujudkan imigrasi sesuai dengan tema HBI.

    Diketahui Imigrasi pada akhir tahun 2022 telah berhasil mencetak Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) hingga 4, 5 Triliyun rupiah. 

    Kata Pria yang kerap disapa Wely, ini tentu akan menjadi motivasi agar bagaimana Imigrasi di usia saat ini mampu mengembangkan serta meningkatkan sistem pelayanannya agar dapat memberikan peningkatan baik dari hasil dan target yang ingin dicapai maupun keberadaannya untuk masyarakat sehingga berbagai pola pelayanan untuk masyarakat akan terus kita tingkatkan.

    "Kita sudah mencoba baik  kepada masyarakat maupun wisatawan untuk menjemput bola. Tidak hanya kami menunggu masyarakat atau wisatawan yang meminta pelayanan keimigrasian di kantor tetapi kami juga datang langsung ke lokasi, seperti yang kami lakukan di Gili Trawangan, "jelasnya.

    Inovasi pelayanan seperti ini tentu akan terus di laksanakan agar masyarakat ataupun wisatawan dapat dengan mudah mendapatkan pelayanan keimigrasian.

    Hal ini dapat membantu dan mencegah berbagai pelanggaran terutama bagi wisatawan seperti surat izin tinggal yang akan berakhir, maka dengan keberadaan layanan Imigrasi di lokasi akan membantu mengurus dan memperpanjang surat izin tinggal dengan cepat.

    Ia menceritakan, bahwa baru-baru ini Menpan RB pernah mengatakan mestinya sudah harus banyak gebrakan yang sudah dilakukan melihat usia dari Imigrasi. 

    Tentu akan menjadi pemicu agar Imigrasi kedepannya terus berbenah dan berinovasi agar perkembangan yang diharapkan dapat tercapai.

    "Mudah-mudahan kedepan seperti yang dipesan oleh Bapak Menteri saat Sertijab bahwa semua pejabat di Kemenkumham harus mempunyai gebrakan di 100 hari pertama bertugas, "ucapnya.

    Dan untuk Imigrasi di Kanwil Kemenkumham NTB tentu pula akan melakukan berbagai langkah dalam rangka memajukan Imigrasi di wilayah Nusa Tenggara Barat.(Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Desa Pakuan dan Desa Sesaot Terjun...

    Artikel Berikutnya

    Kembali Sat Resnarkoba Polresta Mataram...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Respon Cepat Polisi Lakukan Upaya Penangkapan ODGJ Yang Resahkan Warga Di Pelat
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan

    Ikuti Kami