Danrem 162/WB, Pantau pengamanan tahun baru 2023 bersama Forkopimda NTB

    Danrem 162/WB, Pantau pengamanan tahun baru 2023 bersama Forkopimda NTB

    Lombok Tengah NTB - Jenjelang malam pergantian tahun baru 2023, Forkopimda NTB melaksanakan Kegiatan Patroli pemantauan bersama dalam rangka pengecekan perayaan malam tahun baru 2023 dipimpin oleh Gubernur NTB Dr. H. Zulkieflimansyah, S.E., M.Sc. sabtu 31/12/2022. 

    Turut hadir dalam kegiatan patroli gabungan Kapolda NTB Irjen. Pol. Drs. Djoko Poerwanto, Danrem 162/WB Brigjen TNI Sudarwo Aris Nurcahyo, S.Sos., M.M., Kabinda NTB Bpk. Wara Winahya, S.Sos., M.Si., Danlanud ZAM (Kolonel Pnb. R. Endri Kargono, M.Han., Kasiintel Kasrem 162/WB Kolonel Czi Anto Indriyanto, S.Sos., M.M., Danlanal Mataram di wakili Pelaksana Lanal Mataram Mayor laut KH. Budi P., Kadishub NTB, H. M. Faozal., Para PJU Polda NTB. 

    “Kegiatan patroli ini bertujuan untuk memantau Kondusifitas wilayah NTB dalam menyambut tahun baru 2023. Hal ini merupakan kegiatan yang rutin kami lakukan. Namun, tetap kita lakukan dengan baik dan maksimal demi keamanan di wilayah, ” ucap Danrem. 

    Brigjen Aris sapaan Akrab Danrem 162/WB mengatakan disela-sela kegiatan mengatakan semua personel sudah lengkap dan siap melakukan pengamanan tahun baru, ungkapnya. 

    Ia juga mengungkapkan, tugas ini dilakukan sebagai komitmen TNI dalam menjaga negara. “Ini merupakan tugas dan komitmen kami untuk berikan rasa aman kepada masyarakat dalam perayaan Tahun Baru, ” tegasnya. 

    Adapun Route yang dilewati Forkopimda NTB  yaitu Jln. Langko - Arah Seruni - Jln. Majapahit - belok kiri ke Jln. Industri - Jln. Arya Banjar Getas - Jln Lingkar Selatan (Tanjungkarang) – Jln. Baypass menuju Gerung - selanjutnya menuju Kab. Loteng Mandalika guna melaksanakan Vicon bersama Panglima TNI dan Kapolri. (Adb)



    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Menjelang Pergantian Tahun Bidang Keimigrasian...

    Artikel Berikutnya

    Mustofa : Aktivitas Masyarakat Sambut Tahun...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kapolresta Mataram Ikuti Rapat Gugus Tugas Ketahanan Pangan Mabes Polri via Zoom Meeting
    Hendri Kampai: Ujian Nasional, Standar Kompetensi Minimal Siswa dan Cerminan Keberhasilan Guru
    Dukung Program Asta Cita Bhabinkamtibmas Polsek Narmada Ikuti Bimtek Tentang Pertanian

    Ikuti Kami